Sunday, February 26, 2012

Anak Gak Doyan makan

Setiap orang tua pasti menginginkan anaknya makan dengan lahab dan tidak pilih-pilih makanan. namun tidak semua anak memiliki sifat lahab. adakalanya sang anak memiliki nafsu makan yang sangat kurang. Alias gak doyan makan. sebagai orang tua sudah pasti merasa jengkel, kesal dan sedikit marah ketika anaknya susah makan. capek-capek menyiapkan makanan buat sang anak, ujung-ujungnya makanan tidak dihabiskan atau bahkan tidak dicolek sedikitpun.

sebagai orang tua yang baik kita harus bersifat bijak dalam menghadapi masalah seperti ini. hal pertama yang harus kita ketahui adalah penyebab kenapa sang anak ga doyan makan. banyak sekali penyebab sang anak tidak doyan makan. mulai dari menu yang membosankan, lingkungan yang kurang mendukung atau trauma yang terjadi terhadap sang anak ketika sedang makan entah itu karena trauma rasa,cara atau tekanan yang diberikan pihak orang tua/ pengasuh.

Setelah kita tahu penyebabnya , kita bisa mengambil langkah uintuk mengatasi masalah ini. Setiap anak membutuhkan cara dan solusi yang berbeda tergantung dari penyebabnya.Beberapa tips agar si kecil tertarik untuk mencoba dan menyukai makanan yang kita sajikan.
  • Untuk mengatasi kebosanan sang anak, kita bisa merubah menu harian baik dari segi jenis makanan atau cara penyajian. Kombinasikan makanan yang satu dengan yang lain untuk mendapatkan jenis rasa yang berbeda sekaligus melatih lidah sang anak untuk mengecap rasa. Untuk penyajian kita bisa menyajikan dengan berbagai cara dan bentuk,. sekreatif mungkin sehingga anak merasa tertarik dan tergoda untuk mencicipi makanan yang kita buat. Misalnya dalam bentuk wajah, mobil hewan dan sebagainya.
  • Berikan contoh yang baik kepada sang anak. Anda memakan makanan yang tersedia dipiring dengan lahap sambil berujar "hmmm ..Lezatnya".
  • ciptakan Suasana makan yang menyenangkan. misalnya makan sambil bercerita, nonton film kesukaan, jalan-jalan atau mendengarkan musik.
  • Pemberian multivitamin atau suplemen penambah nafsu makan dapat membantu meningkatkan nafsu makan sang anak.
Memang agak susah mengatasi anak yang ga doyan makan. sebagai orang tua kita tidak boleh menyerah apalagi selalu memarahi anak. Hal ini hanya kan menimbulkan masalah yang lebih besar terhadapa sang anak. Sabar, telaten dan terus berusaha.

1 comment:

  1. Halo Admin sulistmanaf.blogspot.com,

    Kami dari Vemale.com, situs wanita grup dari KapanLagi.com.
    Apakah kita bisa kerjasama lagi untuk bertukar link?

    Anda bisa menampilkan link Vemale.com di sulistmanaf.blogspot.com
    Untuk posisi link-nya, kami berharap link dari Vemale.com diletakkan di sidebar kanan atas.

    Dan kami akan menampilkan sulistmanaf.blogspot.com di halaman Vemale.com: http://www.vemale.com/relationship/keluarga/

    Terima kasih atas kerjasamanya :)

    Humas Vemale.com
    Selvie Chummairoch

    Jika berkenan untuk bekerjasama silahkan menghubungi humas@kapanlagi.net dengan menyertakan pesan ini. :)

    ReplyDelete

Followers

Powered by Blogger.

Translate