Saturday, February 25, 2012

Meningkatkan produksi sperma yang sehat.

Setiap pria pasti menginginkan sperma yang keluar saat ejakulasi tergolong sperma yang sehat yang dapat membuahi sel telur. Tidak mudah memang menentukan kualitas sperma, diperlukan pengecekan secara laboratium untuk memastikan sebuah sperma dinyatakan sehat dan mampu membuahi sel telur atau tidak

Sperma dikatakan sehat bila memenuhi beberapa syarat. Yang pertama Sperma yang sehat harus memiliki bentuk, ukuran dan struktur yang normal, yaitu kepala oval dan ekor panjang. Bentuk seperti ini sangat menunjang sperma untuk berenang menuju sel telur. sementara untuk sperma dengan ukuran terlalu besar, kecil dengan kepala runcing, bengkok, keriting atau berekor melingkar bahkan ganda cenderung sulit untuk membuahi sel telur. selain bentuk dan ukuran kualitas sperma juga ditentukan oleh motilitas (pergerakan sperma). Kemampuan sperma untuk bergerak menuju sel telur menjadi karakteristik penting dari sperma yang sehat. sperma harus mampu bergerak sendiri, berenang, mengeliat beberapa inchi untuk mencapai dan mampu melakukan penetrasi pada sel telur.

Ada banyak faktor yang mempengaruhi kesehatan sebuah sperma. bisa karena ketidakseimbangan hormon dalam tubuh, faktor keturunan, pengaruh pemakaian obat-obatan seperti alkohol dan narkoba, dan juga pengaruh lingkungan seperti radiasi. selain itu kesehatan sperma juga bisa disebabkan karena faktor penyakit seperti varikokel atau juga karena faktor kebiasaan buruk pria memakai calana dalam terlalu ketat yang dapat meningkatkan suhu testis menjadi lebih panas yang dapat menggangu produksi sperma.

Perlu diketahui, untuk membuahi sel telur hanya diperlukan satu sel sperma yang sehat. trus pertanyaannya bagaimana kita bisa memproduksi sperma yang sehat?. Sebenarnya ada beberapa hal sederhana yang bisa kita lakukan untuk menghasilkan atau meningkatkan produksi sperma supaya tetap sehat.
  • Perbanyak konsumsi buah dan sayuran. seperti yang kita ketahui varikokel atau pelebaran pembuluh darah vena pada kantong testis menjadi salah satu penyebab utama terganggunya produksi sperma yang sehat. Varikokel terjadi karena adanya radikal bebas. Dengan mengkonsumsi buah dan sayuran yang kaya antioksidan seperti tomat, strowberi dan anggur dapat meningkatkan produksi sperma dan mencegah radikal bebas.
  • Konsumsi multivitamin. Vitamin C dan E dapat membantu menyediakan nutrisi penting untuk mengoptimalkan produksi dan fungsi sperma. Vitamin E dan C juga dapat memperbaiki sirkulasi darah di daerah testis dan merangsang pertumbuhan dan pembelahan sel sperma. Selain Vitamin C dan E, multivitamin yang mengandung selenium, zinc dan asam folat dapat mengoptimalkan fungsi dan produksi sperma.
  • Hindari Stress. Stress dapat mengganggu keseimbangan produksi hormon yang berperan dalam produksi sperma, selain itu stress juga dapat menurunkan fungsi seksual.
  • Olahraga Secara teratur. sudah menjadi rahasia umum, olahraga atau latihan fisik sangat berperan dalam kesehatan secara umum dan dapat melancarkan sirkulasi darah, tanpa terkecuali sirkulasi darah yang mengalir ke testis.
  • Turunkan berat badan. Kelebihan berat badan atau lemak tubuh dapat mengganggu produksi hormon reproduksi. Selain itu lemak dapat membungkus testis anda, menaikkan temperatur disitu dan membunuh sperma di dalamnya

0 comments:

Post a Comment

Followers

Powered by Blogger.

Translate